Festival Air Laut Dingin/ AlaDin

Kejadian Air Laut Dingin di Alor Kecil, Kabupaten Alor, Nusa Tengga Timur

Silakan datang dan saksikan sensasi air laut dingin sekaligus peluncuran Si Aladin yang akan kami kemas dalam event Festival Aladin di pelabuhan Alor Kecil tanggal 29 oktober 2022 mulai pukul 12.00 WITA, hiburan dan doorprize menanti.
Pulau Alor surga di timur matahari menyimpan suatu potensi keunikan fenomena  alam laut yang belum di manfaatkan oleh masyarakat, yaitu fenomena air laut dingin (AlaDin) di perairan Alor Kecil, tepatnya di sepanjang Selat mulut kumbang.
Di waktu- waktu tertentu, suhu permukaan laut di sepanjang Selat Mulut Kumbang dapat mencapai < 15⁰C. Ini merupakan fenomena alam yang sangat luar biasa  dan menjadi satu- satunya di dunia, karena tidak perna di temukan di daerah tropis manapun di dunia ini dimana suhu permukaan laut dapat mencapai < 15⁰C. Dinginnya air laut tersebut mengejutkan ikan- ikan kecil dan membuat mereka pingsan sehinggah menarik  kawanan lumba- lumba untuk dating dan memangsa ikan- ikan kecil tersebut. Hal ini menarik masyrakat sekitar desa Alor Kecil untuk datang menikmati sensasi air laut dingin  di tengah cuaca yang terik, menangkap ikan yang pingsan  dengan alat seadanya ataupun melihat sekumpulan lumba- lumba yang berpesta.
Tentang kami Si AlaDin merupakan kolaborasi Antara peneliti dari universitas  Diponegoro, Universitas Tribuana Kalabahi, Pemerintah Propinsi Nusa Tenggara Timur, Pemerintah Kabupaten Alor dan Redesma Technologies. Dipersatukan melalui program Matching Fund-Kedaireka dari Kemendikbudristek, Si AlaDin bertujuan untuk mengoptimalkan potensi kejadian air laut dingin  satu- satunya di dunia yang terletak di perairan Alor Kecil melalui sistem monitoring air laut dingin.

Fenomena air laut dingin

Struktur  Si AlaDin

Si AlaDin (Sistem Monitoring loT dan Peramalan Air Dingin) di Perairan Alor Kecil untuk memantau secara realtime beberapa parameter laut seperti suhu, pasang surut dan salinitas yang pada akhirnya dapat meramalkan kejadian AlaDin berdasarkan data- data yang telah di kumpulkan. Hardware Si AlaDin terdiri dari 3 komponen yaitu Fixed Platform, buoy dan kamera streaming. Si AlaDin ini akan dikembangkan dalam bentuk website dan aplikasi mobile sehinggah setiap orang dapat memantau suhu permukaan laut maupun parameter lainnya di perairan Alor Kecil serta dapat mengetaui kapan terjadinya AlaDin melalui gawainya masing- masing.  

Hubungi dan kunjungi website kami
081327232121
www.aladin-alor.com

Share your love
Avatar photo
Petrus Peni

Saya adalah Tim Pengembangan Platform Digital di eastnusatenggara.id

Articles: 3

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sombra Coffee